Kamis, Februari 26, 2009

Dengan Shalat orang bisa Sehat

Ikhwâfillâh...

Allâh SWT telah mewajibkan kepada setiap muslim untuk melaksanakan shalat lima kali dalam sehari semalam. Dan Rasulullâh SAW pun telah memeberikan suri tauladannya untuk melaksanakan shalat sunnah. Bila seorang muslim mampu menjaga dan senantiasa melaksanakan shalat tepat waktu sejak usia balighnya dan melaksanakan shalat sunnah sesuai dengan kemampuannya, maka ia akan menjadi orang yang sehat.

Kenapa bisa orang melakukan shalat menjadi sehat ?

Karena dalam setiap gerakan shalat, itu akan menggerakan seluruh anggota tubuhnya, dimulai dari at-takbîra al-ihrâm (takbiratul ihram) sampai dengan salam. Supaya otot-otot badan yang mengkerut ataupun yang mengembang dapat menggerakkan bagian persendian dari anggota tubuh dalam setiap raka’atnya, dan gerakan jantungnya pun akan menjadi stabil serta peredaran darahnya mengalir dengan lancara.

Menurut kedokteran Islâm, bahwa yang dikatakan shalat itu adalah sebuah latihan dan olah raga yang dilakukan secara teratur dengan waktu yang sedikit supaya mendapatkan kekuatan lagi setelah beraktivitas atau bekerja terlalu lama. Orang yang terjaga dari shalatnya tidak akan terkena keseleo, bungkung dan kering persendian.

Ikhwâfillâh...

Ketika zaman Rasulullâh Shallallâhu 'Alayhi wa Sallâm, kaum muslim memiliki semangat dan kekuatan ketika berperang. Mereka tidak merasa lemah dan loyo, sebab shalat mereka terjaga dengan selalu menunaikan shalatnya tepat waktu dan teratur. Tidak sedikit di antara mereka yang beribadah sepanjang malam dengan melaksanakan amalan ibadah untuk menguatkan al-jasâdi dan ar-rûhî. Bahkan saat melaksanakan ibadah haji pun mereka dengan berjalan kaki pergi ke Mekkah.

Dalam Al-Qur’an Al-karîm, Allâh SWT berfirman, “...sesuggunya shalat itu adalah suatu kewaiban yang telah ditentukan waktu-waktunya atas orang-orang yang beriman.” (QS. An-Nisâ’ (4) : 103)

Kewajiban seorang muslim dalam hal ini, yakni mengetahui manfaat dan faidah dari shalat tersebut. Rasulullâh SAW bersabda, ”Shalatlah kalian sebagaimana kalian melihat aku shalat.” . Sebagaimana shalat memiliki banyak faidah bagi tubuh manusia. Karen setiap gerakan shalat akan mempengaruhi dan menentukan kondisi tubuh kita. Kita lihat kepribadian Rasulullâh SAW, shalatnya beliau adalah sebagai wasilah (perantara) yang diberikan Allâh SWT untuk memulihkan anggota badan kita dari segala sesuatu yang mengakibatkan tubuh menjadi lemah dan tidak berdaya. Diantaranya shalat akan memberikan manfaat besar bagi tubuh, seperti menenagkan saraf dan meredakan ketegangan, meyembuhkan rasa cemas dalam dada dan menimbulkan rasa tenang. Bila kita ingin menjadi orang yang selalu sehat maka ikutilah perilaku Rasulullâh SAW, yakni dengan mengerjakan shalat sepanjang siang dan malam.

Selain itu, orang yang rajin shalatnya akan mendapatkan kesabaran dan kekuatan yang tinggi derajatnya disisi Allâh dalam menghadapi berbagai kesuliatan hidup. Rasulullâh SAW pun bila mendapatkan suatu urusan yang sulit / berat, beliau selalu bersegera mendirikan shalat. Dan diantara sunnah Rasulullâh SAW yang berkaitan dengan shalat ini, yaitu :
• Jika kaum muslim sedang mengalami kekeringan dan musim kemarau panjang, beliau menganjurkan untuk melaksanakan shalat sunnah, yaitu shalat Istitsqâ’ (meminta hujan).
• Jika seorang muslim mendapatkan suatu urusan yang memaksa dia harus memilih salah satu diantara yang dua, maka Rasulullâh SAW menganjurkan untuk melaksanakan shalat Istikharâh.

Itulah, shalat sunnah yang dianjurkan oleh Rasulullâh SAW sebagai penyembuh dari penyakit rasa cemas, saraf yang tegang, kemalasan dan kelemahan. Sesungguhnya shalat bisa menyembuhkan penyakit pembekuan darah, persendian kering, sekresi berlendir atau atau bernanah yang dapat menyumbat paru-paru, meyesakkan dada dan menyebabkan gangguan pada pernapasan. Itulah manfaat shalat, bagi anggota tubuh kita.

Wallâhu A’lam bi sh-Shawâb.

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi ilmu dengan yang lain akan lebih bermanfaat.